Jangan Asal! Kenali Nih 3 Ciri Sepatu yang Tepat buat Main Futsal

Futsal adalah salah satu olahraga yang digemari oleh masyarakat Indonesia, khususnya anak muda. Sedikit berbeda dari sepak bola, olahraga ini hanya membutuhkan lima orang di setiap timnya.

Dibutuhkan kerja sama tim dan ketangkasan tubuh yang baik dalam bermain futsal. Di samping itu, diperlukan penunjang lainnya, yaitu sepatu yang tepat untuk bermain futsal.

Dikutip dari Futsal Feed, berikut adalah tiga hal yang harus diperhatikan saat memilih sepatu untuk meningkatkan performa saat bermain di lapangan:

1. Berat

Beberapa sepatu futsal memiliki berat yang ringan. Fitur ini sangat digemari para pemain futsal, sebab dapat meningkatkan kecepatan saat digunakan.

Tak hanya meningkatkan kecepatan saat berlari di lapangan, sepatu futsal yang ringan juga dapat memudahkan pemain saat menggiring bola. Sehingga, performa yang diberikan pemain lebih baik.

2. Bahan Sepatu

Ada tiga jenis bahan untuk sepatu futsal, di antaranya bahan kulit, bahan sintetis, dan bahan rajut. Apa bedanya?

Sepatu futsal berbahan kulit memiliki daya tahan, keandalan, kenyamanan, perpindahan panas dan cocok untuk musim apa pun. Kerugiannya adalah harga yang mahal dan beredar produk palsu karena beberapa produsen sering menganggap kulit imitasi dan turunan sintetis lainnya sebagai kulit asli.

Sepatu futsal berbahan sintetis memiliki kelebihan tahan air, mudah dibersihkan, ringan, dan lebih murah. Kekurangannya adalah kurang nyaman, sehingga pemain memerlukan lebih banyak waktu untuk istirahat setelah menggunakan sepatu bahan ini.

Revolusi sepatu futsal berbahan rajut (knit) dimulai pada tahun 2014 ketika Adidas merilis Samba Primeknit, dan Nike Magista Flyknit tidak lama kemudian. Keuntungannya adalah ukuran 1 banding 1, terasa hampir bertelanjang kaki, dan sangat ringan, tanpa ada rasa kaku saat digunakan.

3. Sol

Ada tiga jenis sol (midsole) sepatu futsal, yaitu rendah, sedang, dan tinggi. Berikut adalah perbedaan dari ketiganya.

Midsole rendah diciptakan untuk merasakan bola semaksimal mungkin di telapak kaki. Midsole jenis ini seringkali hadir dalam sepatu yang berbahan ringan. Meski demikian, sepatu dengan midsole rendah tidak memiliki perlindungan maksimal pada kaki pemain. Jika kaki pemain dalam kondisi sempurna (tanpa mengalami cedera), maka sepatu dengan midsole jenis ini bisa digunakan.

Midsole berukuran sedang sangat cocok bagi mereka yang membutuhkan bantalan tanpa menambah beban terlalu banyak pada sepatu. Jika memiliki sol ortopedi, sepatu futsal dengan midsole bertinggi sedang adalah alternatif yang bagus untuk dipertimbangkan.

Terakhir adalah sepatu futsal dengan midsole tinggi. Sepatu jenis ini, umumnya kuat dan memiliki potongan klasik. Sepatu dengan midsole tinggi didesain untuk dibuat khusus untuk melindungi dari serangan apapun tanpa merusak telapak kaki pemain.

Itu adalah 3 hal yang harus diperhatikan. Sebagai informasi, saat ini sedang berlangsung turnamen futsal AXIS Nation Cup 2023. Kompetisi futsal terbesar tingkat SMA ini diselenggarakan oleh AXIS serentak di 30 kota di Indonesia. Adapun Grand Final ANC 2023 bakal berlangsung pada 15 Oktober 2023 di Istora Senayan.

Pada babak final ini, tim-tim futsal terbaik akan bertanding untuk jadi juara dan memperebutkan total hadiah sebesar Rp 270 juta. Acara ini juga akan diramaikan oleh penampilan Diskoria dan JKT48 serta fun match antara Vonny Felicia/Vonzy (@vonnyfelicia) & Ciccio Manassero (@ciomanassero) melawan tim Shafira Ika Putri (@shafiraikaputri13) dan Aganta (@aganta7). Jangan sampai kehabisan tempat, dan yuk daftarkan dirimu di sini, sekarang juga!